Pengembangan Pariwisata Berbasis Masyarakat di Provinsi Jawa Barat

Authors

  • Rifqi Asy'ari Universitas Padjadjaran
  • Rusdin Tahir Universitas Padjadjaran
  • Cecep Ucu Rakhman Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung
  • Rifki Rahmanda Putra Universitas Padjadjaran

DOI:

https://doi.org/10.24036/scs.v8i1.292

Keywords:

CBT, Pariwisata Berbasis Masyarakat, Provinsi Jawa Barat, Pengembangan Pariwisata

Abstract

Salah satu strategi pengembangan pariwisata di Provinsi Jawa Barat untuk mewujudkan pengembangan pariwisata berkelanjutan adalah berbasis masyarakat atau Community Based Tourism (CBT). Arikel ini bertujuan untuk melihat perkembangan pariwisata berbasis masyarakat yang terdapat di Provinsi Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam penelitan ini adalah penelitian studi literatur dengan menggunakan alat pencarian berupa google scholar mengenai penelitian-penelitian tentang pengembangan pariwisata berbasis masyarakat di Provinsi Jawa Barat. Kriteria artikel yang dipilih yaitu memiliki fokus penelitian di Provinsi Jawa Barat, kemudian topik artikel yang dibahas adalah pariwisata berbasis masyarakat yang berisikan substansi tentang pelibatan masyarakat dalam pengembangan destinasi pariwisata Jawa Barat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlibatan masyarakat, peran pemangku kepentingan, dan pengurangan kemiskinan menjadi fokus utama pembahasan yang ada dalam pengembangan pariwisata berbasis masyarakat di Provinsi Jawa Barat. Provinsi tersebut memiliki potensi yang sangat besar untuk mengembangkan pariwisata berbasis masyarakat dengan mempertimbangkan aspek sinergitas antar sektor, pemerataan pembangunan dan pemberian manfaat kepada masyarakat dalam konteks pengembangan pariwisata.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2021-06-30